Pembinaan Aparatur Pemerintah Daerah dan Aparatur Pemerintah Desa di Kecamatan Kebasen

Dilihat : 3382 Kali, Updated: Rabu, 26 Pebruari 2020
Pembinaan Aparatur Pemerintah Daerah dan Aparatur Pemerintah Desa di Kecamatan Kebasen

Rabu, 26 Februari 2020

Pembinaan Aparatur Pemerintah Daerah dan Aparatur Pemerintah Desa.

Sekretaris Daerah Kabupaten Banyumas pada hari ini Rabu, 26 Februari 2020 melaksanakan Pembinaan Aparatur Pemerintah Daerah dan Aparatur Pemerintah Desa di Kecamatan Kebasen.

Dalam acara yang dihadiri oleh kurang lebih 170 orang, Sekretaris Daerah menyampaikan hal-hal terkait kesiapan melaksanakan tugas di era milenial. Melihat potensi yang ada di Kecamatan Kebasen Sekretaris Daerah berharap seluruh Aparatur Pemerintah Daerah dan Aparatur Pemerintah Desa di Kecamatan Kebasen mampu melaksanakan tugas berupa pelayanan publik. Dengan mencontoh burung rajawali yang gigih dan berani menghadapi segala rintangan dan mengingatkan kepada aparat untuk selalu berhati-hati, karena permasalahan datang bukan karena hal yang besar tetapi bisa juga datang dari hal yang kecil. Untuk itu kepada semua aparat untuk tetap semangat dan bersinergi di antara seluruh stakeholder yang ada di Kecamatan Kebasen.

Dalam penutup beliau menyampaikan terimakasih sudah diundang dalam acara Pembinaan Aparatur Pemerintah Daerah dan Aparatur Pemerintah Desa di Kecamatan Kebasen dan berharap setelah pembinaan ini Kebasen semakin baik.

Komentar